Mourinho: Saya Optimis Chelsea Juara Premier League

Mourinho: Saya Optimis Chelsea Juara Premier League
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho bertekad melupakan kegagalan di Liga Champions dan mulai fokus di Premier League. Ia merasa sangat optimis jika Chelsea bisa menjadi juara liga di akhir musim nanti.

The Blues saat ini memegang keunggulan lima poin dari rival terdekatnya Manchester City. Namun Chelsea juga masih punya tabungan satu laga.

Pasukan Mourinho hanya tinggal menyisakan 11 laga lagi dan pada akhir pekan ini mereka akan menerima kunjungan Southampton di Stamford Bridge. Mourinho optimis bisa kembali menghadirkan gelar untuk Chelsea di akhir musim.

"Kami memiliki 11 pertandingan lagi di Premier League. Kami ingin menjadi juara, memenangkan Premier League, tetapi juga kembali di Liga Champions, menjadi pimpinan klasemen," kata Mourinho kepada reporter.

"Kami tidak bisa menjanjikan bisa memenangkan setiap pertandingan, kami tidak bisa menjanjikan bahwa kami akan memenangkan Premier League, tapi kami optimis. Anda harus optimis untuk berhasil. Jadilah optimis. Percaya pada diri sendiri."[initial]

 (ts/ada)