Mourinho: Sanchez Sempat Sudah Satu Setengah Kaki di Man City

Mourinho: Sanchez Sempat Sudah Satu Setengah Kaki di Man City
Jose Mourinho (c) ManUtd

Bola.net - - Jose Mourinho mengungkapkan bahwa Alexis Sanchez sebenarnya sudah menginjakkan satu setengah kakinya di Manchester City sebelum akhirnya memilih bergabung dengan Manchester United.

City memang sempat hampir merekrut Sanchez dari Arsenal pada musim panas lalu, tapi transfer tersebut akhirnya tak terjadi. The Citizens sempat kembali memburu Sanchez pada jendela transfer Januari ini, tapi kemudian mereka memilih mundur.

United pun akhirnya mengambil kesempatan dengan mencaplok Sanchez dengan memberikan Henrikh Mkhitaryan kepada Arsenal sebagai gantinya.

"Saya mau memperjelas bahwa itu bukanlah saya (yang berandil mendatangkan Sanchez). Kredit sepenuhnya untuk pemilik klub dan jajaran direksi. Mereka melakukannya, pemain seperti Alexis Sanchez," ujar Mourinho kepada MUTV.

"Sepertinya sulit bagi orang untuk mengatakan 'selamat, Anda melakukannya dengan cara yang fantastis. Ia (Sanchez) sudah satu setengah kaki di klub lain (City)," lanjutnya.

Alexis SanchezAlexis Sanchez

Mourinho baru saja memperpanjang kontraknya bersama United hingga 2020 mendatang dengan opsi perpanjangan selama satu tahun.