Mourinho: Samuel Eto'o Seekor Rubah

Mourinho: Samuel Eto'o Seekor Rubah
Samuel Eto'o. (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho menyebut Samuel Eto'o tak ubahnya seperti seekor rubah, yang jeli dalam menangkap peluang sekecil apapun.

Pujian tersebut terlontar menyusul aksi striker Kamerun membaca kesalahan Jan Vertonghen di duel Chelsea versus Tottenham (08/03), yang kemudian membuatnya sukses mencetak gol di laga yang dimenangkan The Blues 4-0.

"Ia bukan pemain berusia 20 tahun yang bisa bergerak amat cepat seperti 10 tahun lalu, jadi ia harus bisa terus dekat dengan gawang, ia perlu menempatkan kakinya di kotak penalti. Ia amat jenius dalam caranya bergerak," tutur Mourinho menurut laporan The Mirror.

"Ingat gol yang ia cetak di sini. Ia mencetak gol ke Cardiff ketika kiper sedang mengontrol bola. Ia juga menjebol gawang WBA ketika Liam Ridgwell mengontrol bola. Dan pada hari Sabtu kemarin ia membaca kesalahan Vertonghen. Ia adalah seekor rubah. Gol tersebut adalah gol rubah," pungkasnya. [initial]

 (mir/rer)