Mourinho: Rooney Tetap Kapten MU

Mourinho: Rooney Tetap Kapten MU
Wayne Rooney (c) AFP
- Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengkonfirmasi bahwa Wayne Rooney akan terus jadi kapten tim musim depan.


Rooney mendapat ban kapten dari bos sebelumnya, Louis van Gaal, dan performanya di klub dan timnas musim lalu banyak mendapat pertanyaan dari berbagai pihak.


Namun Mourinho mengatakan pada Sportsmole: "Saya cukup terkejut melihat ada banyak pertanyaan yang ditujukan padanya. Saya tahu di tim nasional bahwa anda punya kapasitas untuk membuatnya jadi kian rumit, jadi apa yang terjadi di musim panas lalu sama sekali tidak mengejutkan saya."


"Namun di klub saya, kami tidak akan punya itu. Ia adalah kapten klub, ia adalah kapten bagi sang manajer, ia adalah kapten untuk para pemain. Saya sangat mempercayainya. Saya kira ia akan menjadi pemain yang amat penting untuk saya dan tidak masalah untuknya."


"Ia tahu dia harus bekerja keras, ia tahu itu, namun saya kira itu bukan sesuatu yang baru dalam perjalanan karirnya. Ia harus berjuang. Dengan saya, semuanya tidak akan berbeda. Namun ya, dia adalah kapten saya."[initial]



 (sm/rer)