Mourinho Punya Peluang Besar ke Manchester United

Mourinho Punya Peluang Besar ke Manchester United
Jose Mourinho (c) AFP
- Mantan pemain , Michael Owen yakin bahwa Jose Mourinho memiliki peluang besar untuk melatih Manchester United. Selain itu, kandidat lain adalah Ryan Giggs.


Nama Mourinho memang telah sangat santer disebut-sebut akan melatih Manchester United seiring dengan buruknya performa The Red Devils akhir-akhir ini. Namanya menjadi kandidat kuat menggantikan Louis van Gaal.


Meskipun dalam laga terakhirnya, Louis van Gaal mampu membawa kemenangan perdana sejak 21 November lalu, namun rumor bahwa ia akan segera lengser tak surut. Dan menurut Owen, ada dua kandidat yang menurutnya layak, Mourinho dan Giggs.


"Chelsea dan Manchester United sangat mirip. Mereka dibangun dengan DNA sepakbola atraktif," ujar Owen kepada BT Sports.


"Dia (Mourinho) punya kesempatan besar untuk ke Manchester United. Ini akan menjadi Giggs atau Mourinho pelatih berikutnya," tandasnya.[initial]


  (bts/dzi)