Mourinho Puji Aksi Perdana Falcao

Mourinho Puji Aksi Perdana Falcao
Radamel Falcao (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho memuji aksi pertama Radamel Falcao berseragam Chelsea, usai pemain Kolombia masuk sebagai pemain pengganti dan membantu timnya menang atas PSG di laga uji coba.

Pemain pinjaman dari AS Monaco tersebut bermain di 20 menit akhir dan membantu tim asuhan Mourinho mengejar ketertinggalan satu gol, sebelum akhirnya menang via adu penalti.

"Ia tidak terlalu lelah seperti pemain lainnya, pemain lain sudah berlatih selama 10 hari. Ia baru berlatih dua hari. Ia baru saja tiba, berlatih selama dua hari, jadi ia masih amat bugar dan tidak kelelahan. Itu bagus untuknya. Ia mampu masuk dan mencetak satu gol di adu penalti," tutur Mourinho menurut laporan Daily Star.

Kemenangan atas PSG merupakan yang pertama bagi Chelsea di pra-musim, usai mereka sebelumnya kalah 2-4 di tangan New York Red Bulls. [initial]

 (dst/rer)