Mourinho Prioritaskan Pogba di MU

Mourinho Prioritaskan Pogba di MU
Paul Pogba (c) AFP
- Jose Mourinho sudah mulai menyusun rencana untuk mendatangkan pemain terbaik ke Manchester United jelang musim kompetisi mendatang.


Manajer Portugal itu dikabarkan akan mendapat dana transfer sekitar 200 juta poundsterling dan menurut laporan yang diturunkan oleh A Bola, target utama sang bos sekarang adalah mendaratkan kembali Paul Pogba ke Old Trafford.


Gelandang Prancis pergi dari MU secara gratis pada 2012, untuk bergabung dengan , di mana ia lantas berkembang sebagai salah satu gelandang terbaik dunia.


Di usianya yang baru memasuki 23 tahun, Pogba kini diperkirakan sudah bernilai hinga 100 juta euro. Itu artinya Mourinho harus siap menguras kas Manchester United jika ia memang tertarik untuk mendatangkan pemenang Golden Boy di musim panas nanti.


Selain Pogba, United sebelumnya juga sempat dikaitkan dengan Zlatan Ibrahimovic. Striker Swedia sempat mengatakan bahwa ia sudah mengambil keputusan terkait masa depannya, namun hingga kini tak diketahui ke mana ia bakal berlabuh. [initial]


 (bol/rer)