Mourinho Pede Abis Lawan Crystal Palace

Mourinho Pede Abis Lawan Crystal Palace
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho menegaskan bahwa pekan ini timnya akan memberikan jawaban atas kritik yang dialamatkan kepada mereka. Caranya, Mourinho mengincar kemenangan saat melawan Cystal Palace.

Akhir pekan ini, The Blues akan melakoni laga keempat mereka menjamu Palace di Stamford Bridge.

Usai tiga laga yang tak meyakinkan, dengan satu kali menang, satu kali seri dan sekali kalah, Mourinho optimis anak asuhnya akan bangkit dan memberi jawaban akhir pekan ini.

"Saya sangat senang dengan pekan ini. Konsentrasi, fokus dan cara para pemain berlatih untuk meningkatkan kolektivitas dan juga individu," ujarnya.

"Saya menunggu jawaban yang baik. Mungkin saya salah, kadang-kadang sepakbola tak bisa diprediksi, tapi saya pikir kami bekerja dengan baik dan mengharapkan jawaban bagus hari ini," tandasnya. (cfc/dzi)