Mourinho Nyatakan Perang Terhadap Diving

Mourinho Nyatakan Perang Terhadap Diving
Mourinho ajak perangi diving. (c) AFP
Bola.net - Diving akhir-akhir ini sudah menjadi penyakit yang kronis di dalam sepakbola, terutama di Inggris. Dalam dua laga terakhir saja, terdapat setidaknya tiga kasus diving yang melibatkan tim-tim besar.

Jose Mourinho, pelatih utama Chelsea, mengajak semua pihak untuk bersama-sama memerangi diving. Ia juga berharap otoritas sepakbola di luar Inggris juga melakukan hal yang sama.

"Para wasit menentang hal tersebut (diving), para manajer mendukung apa yang dilakukan oleh wasit, kami melakukannya dengan baik, mari kita lihat apakah pihak lain juga akan melakukan hal yang sama," tuturnya pada reporter baru-baru ini.

Chelsea baru saja menang 2-0 atas Derby County di babak tiga Piala FA. Gol kemenangan mereka dicetak oleh John Mikel Obi dan Oscar. [initial]

  (gl/rer)