Mourinho Nyatakan Ingin Pertahankan De Gea

Mourinho Nyatakan Ingin Pertahankan De Gea
Jose Mourinho (c) ManUtd

Bola.net - - Jose Mourinho berjanji bahwa Manchester United akan berusaha maksimal untuk mempertahankan penjaga gawang David De Gea di Old Trafford, meski ada ketertarikan dari Real Madrid.

De Gea tak masuk skuat United di pertandingan melawan Southampton semalam. Posisinya digantikan oleh Sergio Romero yang tampil luar biasa kala kedua tim bermain imbang 0-0 dini hari tadi.

Romero juga sudah mendapat jaminan bakal turun sebagai starter di final Liga Europa melawan Ajax pada 24 Mei, dan Mourinho juga sempat mengungkap bahwa ia mungkin akan menurunkan kiper ketiga, Joel Pereira, di laga pamungkas Liga Inggris melawan Crystal Palace.

Hal tersebut membuat rumor mengenai kepergian De Gea kian kencang berhembus dan penampilannya melawan Tottenham dipercaya menjadi yang terakhir berseragam United.

David De GeaDavid De Gea

Namun Mourinho mengatakan di BBC: "Kapan David akan bermain lagi? Saya rasa laga uji coba melawan LA Galaxy. Saya ingin memainkan Joel Pereira melawan Palace dan Sergio di final. David adalah pemain top dan tentu kami ingin mempertahankannya."

"Kami menurunkan tim yang bagus, kami menghadapi lawan yang mencoba menang dan finish dengan baik. Saya kira kami sudah melakukan lebih dari sekedar bagus."

Mourinho menambahkan: "Saya kira semua pemain memberikan saya perasaan positif. Sergio menunjukkan performa yang amat bagus. Tim ini tidak sempurna, namun secara individu mereka memberikan banyak hal bagus. Mereka menunjukkan ingin jadi opsi demi final nanti."