Mourinho: MU Selalu Ditakdirkan Menjadi Juara

Mourinho: MU Selalu Ditakdirkan Menjadi Juara
Jose Mourinho. (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho percaya bahwa timnya akan segera kembali ke jalur kesuksesan. Mou percaya hanya masalah waktu sebelum Setan Merah kembali mendulang trofi demi trofi seperti yang terjadi pada beberapa tahun yang lalu.

Semenjak ditinggal manajer Legendaris mereka, Sir Alex Ferguson, Manchester United memang tengah kehilangan identitas mereka. Selama tiga musim terakhir mereka tampil cukup buruk sehingga mereka tidak banyak diperhitungkan sebagai kandidat juara musim ini.

Mourinho sendiri percaya bahwa Manchester United sudah berada di jalur yang tepat untuk kembali menjadi tim yang disegani kembali. "Ketika saya bicara apa tujuan klub ini, maka saya rasa menjadi juara selalu menjadi tujuan kami," beber Mourinho kepada Mirror.

"Mungkin kami tidak bisa menjadi juara musim ini, mungkin kami tidak bisa melakukan itu, saya tidak tahu. Namun di sepakbola semua hal mungkin terjadi namun kami mungkin tidak akan juara musim ini,"

"Ada jarak yang cukup besar antara kami dan puncak klasemen, namun kami selalu bertujuan untuk menjadi juara, meski saya tidak tahu kapan. Mungkin tahun depan, mungkin dua tahun lagi, atau mungkin ketika saya sudah tidak berada di sini. Namun jika kami mengikuti jalur ini, maka kami akan menjadi juara." tutup mantan pelatih Chelsea tersebut.