Mourinho Mengaku Salah Ejek West Ham Musim Lalu

Mourinho Mengaku Salah Ejek West Ham Musim Lalu
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Manajer Chelsea, Jose Mourinho mengungkapkan penyesalan atas ucapan tak respeknya terhadap West Ham musim lalu. Usai ditahan imbang 0-0 di Stamford Bridge, pria asal Portugal ini mencibir permainan The Hammers dan menyebut mereka sebagai 'tim yang memainkan sepakbola dari abad 19'.

Jelang bertemunya kedua tim di tempat yang sama musim ini nanti malam (26/12), Mourinho mengaku menyesali perkataannya musim lalu. Ia menganggap bahwa West Ham dan manajer mereka, Sam Allardyce berhak mendapatkan respek lebih baik.

"Ya, saya musim lalu sudah melakukan hal yang konyol dengan mengucapkan kata-kata bodoh itu. Saat itu sebenarnya saya tak mengomentari permainan defensif mereka, namun bagaimana West Ham mulai membuang waktu bahkan saat laga baru berjalan dua menit. Saya tak suka itu," ungkap Mourinho seperti dilansir Daily Star.

"Saya menghormati Sam sebagai sesama manajer. Ia adalah pria yang baik dan punya karir cemerlang. Saya senang ia mampu membawa West Ham tampil bagus."[initial]

  (tds/mri)