
Bola.net - - Jose Mourinho menegaskan bahwa semua pemain yang masih ada di Manchester United saat ini masih akan masuk dalam rencananya di tim utama musim depan.
Manajer Portugal sejauh ini sudah mendaratkan Victor Lindelof, Romelu Lukaku, dan Nemanja Matic ke Old Trafford. Ia lantas diperkirakan akan coba melepas beberapa pemain guna merampingkan skuat MU jelang musim kompetisi mendatang.
Namun demikian, Mou menegaskan bahwa saat ini semua pemain masuk dalam rencananya, termasuk Anthony Martial dan Marcus Rashford, yang perannya diperkirakan akan tereduksi dengan kehadiran Lukaku.
Anthony Martial
"Semua masuk dalam rencana - rencana kami bukan memiliki tim yang bagus, namun skuat yang bagus, dengan banyak opsi," tutur Mourinho menurut laman resmi klub.
"Kami mengalami kendala cedera menimpa pemain penting untuk waktu yang lama dan mereka akan kembali di akhir tahun nanti, jadi skuat kami tidak terlalu besar. Kami membutuhkan opsi."
"Lukaku, Martial, Rashford, semuanya pemain yang berbeda. Kami membutuhkan semuanya. Ini akan bagus, menyenangkan untuk memilih tim karena rencana untuk tiap laga akan berbeda, tergantung lawan dan taktik."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Agustus 2017 21:04
-
Liga Inggris 2 Agustus 2017 17:15
-
Liga Inggris 2 Agustus 2017 17:00
-
Liga Inggris 2 Agustus 2017 16:45
-
Liga Inggris 2 Agustus 2017 16:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...