Mourinho: Lawan QPR, Oscar Pemain Terbaik Chelsea

Mourinho: Lawan QPR, Oscar Pemain Terbaik Chelsea
Selebrasi Oscar usai jebol gawang QPR (c) AFP
Bola.net - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho memberikan pujian kepada gelandang andalannya, Oscar usai menang atas QPR akhir pekan ini.

Pada laga yang digelar di Stamford Bridge tersebut, The Blues sukses meraih kemenangan tipis 2-1. Salah satu gol The Blues diciptakan dengan cantik oleh Oscar pada menit ke-32.

Usai pertandingan, Mourinho pun tak sungkan memberikan pujian atas penampilan pemain asal Brasil tersebut. Bahkan Mourinho menyebut Oscar sebagai pemain terbaik pada laga tersebut.

"Selama 90 menit, saya pikir dia adalah pemain terbaik kami. Bukan karena gol, tetapi untuk dinamis, intensitas dan transisi. Dia selalu tajam," tandasnya.

Selain Oscar, satu gol Chelsea lainnya dicetak Eden Hazard lewat penalti. Sementara satu gol balasan QPR dicetak oleh Austin.[initial]

 (bola/dzi)