Mourinho Kritisi Kebijakan Ancelotti Saat di Chelsea

Mourinho Kritisi Kebijakan Ancelotti Saat di Chelsea
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Gelandang Chelsea asal Serbia, Nemanja Matic telah menjadi salah satu sosok penting dalam kebangkitan The Blues di musim ini. Kendati demikian, pemain ini pernah dijual, sebelum akhirnya dibeli kembali.

Saat itu Chelsea masih dalam penanganan Carlo Ancelotti. Manajer The Blues saat ini, Jose Mourinho menyayangkan kejadian dijualnya Matic di masa lalu. Ia bahkan mengklaim Matic tidak akan pernah meninggalkan Stamford Bridge andai saat itu dirinya sudah kembali menjadi bos Chelsea.

"Jika saya dulu sudah menjabat, saya tidak akan pernah membiarkan gelandang sepertinya pergi, tidak akan pernah." ujar Mourinho.

"Matic merupakan milik klub dulunya, namun dia pergi dan dua pemain datang. Saya tidak yakin hal itu adil." pungkasnya. [initial]

 (exp/jrc)