Mourinho Kritik Keras Performa Schurrle dan Salah

Mourinho Kritik Keras Performa Schurrle dan Salah
Jose Mourinho. (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho memberikan kritik pedas terhadap performa Mohamed Salah dan Andre Schurrle, menjelang pertandingan Premier League melawan QPR akhir pekan ini.

Manajer Chelsea tersebut marah lantaran pemain yang ia turunkan di duel Piala Liga melawan Shrewsbury Town dini hari tak tampil maksimal, meski hanya melawan tim yang berlaga di League Two.

"Mengingat pemain yang tampil 90 menit dua hari yang lalu tampil dengan fantastis hari ini, maka saya mengharap pemain yang tidak banyak turun bisa meningkatkan permainan mereka untuk membuat saya bingung dalam menentukan tim," tutur Mourinho pada Daily Mail.

"Saya suka hal semacam itu, dan sekarang mudah bagi saya untuk memilih tim untuk pertandingan hari Sabtu nanti."

Ketika ditanya apakah Salah dan Schurrle telah mengecewakan dirinya, Mourinho menjawab: "Ya." [initial]

 (tdm/rer)