Mourinho Konfirmasi Schweinsteiger Tetap Bertahan di MU

Mourinho Konfirmasi Schweinsteiger Tetap Bertahan di MU
Bastian Schweinsteiger (c) MUTD

Bola.net - - Jose Mourinho menyatakan Bastian Schweinsteiger tak akan hengkang dari Manchester United pada bursa transfer bulan Januari ini. Gelandang veteran asal Jerman tersebut bahkan akan masuk dalam skuat MU untuk menjalani Liga Europa babak 32 besar.

Schweinsteiger sempat diisolasi dari skuat MU oleh Mourinho. Musim ini, ia baru menjalani tiga pertandingan di semua kompetisi.

Ketika menghadapi Wigan Athletic di FA Cup, Minggu (29/1), Schweinsteiger diberikan kesempatan bermain sejak menit awal. Pemain 32 tahun tersebut kemudian membantu timnya menang 4-0 dan ia sendiri mencetak satu gol di menit 81.

Usai pertandingan, Mourinho memberikan kejelasan terkait masa depan Schweinsteiger. Ia akan kembali masuk dalam daftar skuat utama menggantikan Memphis Depay dan Morgan Schneiderlin yang baru meninggalkan Old Trafford bulan ini.

"Ya, dia akan bertahan. Ia akan masuk dalam skuat Liga Europa karena kami baru kehilangan Depay dan Schneiderlin dan kami tak punya banyak pemain, dan kami tak punya banyak pilihan di lini tengah," ungkap Mourinho seperti dikutip Daily Mail.

"90 menit [menghadapi Wigan] mungkin terlalu berat untuknya, mulai dari menit 65-70 berat baginya tapi saya rasa sekarang ia bahagia," sambungnya.