Mourinho Khawatir dengan Kondisi Mental Martial

Mourinho Khawatir dengan Kondisi Mental Martial
Anthony Martial (c) MU

Bola.net - - Jose Mourinho disebut khawatir dengan kondisi mental Anthony Martial.

Striker Manchester United tidak tengah dalam performa terbaiknya musim ini, usai mencatat musim debut yang impresif di Old Trafford.

United membeli sang pemain menjelang ditutupnya bursa transfer musim panas lalu. Louis van Gaal mengeluarkan dana 36 juta pounds untuk mendatangkannya dari Monaco dan mengatakan bahwa sang pemain adalah masa depan klub.

Pemain Prancis lantas membuat 17 gol musim lalu di bawah asuhan manajer Belanda. Namun ia gagal mempertahankan performanya di bawah asuhan Mourinho dan sejauh ini baru membuat dua gol.

Telegraph mengatakan bahwa bos United dan juga staff-nya amat khawatir dengan sang pemain.

Disebutkan bahwa insiden yang menimpa kehidupan pribadinya - termasuk perpisahan dengan sang istri, Samantha Jacquelinet, mungkin telah membuat konsentrasi sang pemain terbelah.

Performa Martial juga membuatnya tidak lagi masuk skuat Prancis, dan manajer Didier Deschamps secara terbuka sempat mengatakan: "Pelatihnya di klub mengharap lebih darinya dan begitu juga dengan saya."