Mourinho Jelaskan Alasan Lepas Lampard

Mourinho Jelaskan Alasan Lepas Lampard
Frank Lampard (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho menjelaskan alasan melepas Frank Lampard pada musim panas lalu. Kontrak Lampard habis dan Chelsea tidak memperpanjangnya.

Setelah meninggalkan Chelsea, Lampard bergabung dengan New York City FC. Sementara menunggu MLS bergulir, ia dipinjamkan di Manchester City. Namun penampilan Lampard sangat bagus di City sehingga kontraknya bersama New York 'dibatalkan'.

"Kami melepas Frank karena banyak alasan. Yang pertama, saya rasa motivasi Frank lebih besar dengan perannya di City. Peran yang kami berikan kepadanya di Chelsea tak akan memberinya motivasi yang sama," tukas Mourinho kepada Sky Sports.

Mourinho juga mengatakan bahwa semua orang di Chelsea sebenarnya mengira Lampard akan berkarier di MLS. Jika sudah pensiun, Chelsea akan dengan senang hati memberikan tempat di manajemen klub.

"Yang kedua, kami memberikan kebebasan kepada Frank untuk memilih masa depannya. Kami kira dia akan pergi ke Amerika Serikat dan kemudian kembali ke Chelsea beberapa tahun kemudian. Kami akan memberinya tempat di klub. Yang sudah dia lakukan selama lebih dari satu dekade di Chelsea sungguh luar biasa." [initial]

 (tel/hsw)