
Bola.net - - Bos Manchester United, Jose Mourinho, menyatakan bahwa Eric Bailly dan Zlatan Ibrahimovic takkan bermain lagi sebelum 21 Februari mendatang.
Bailly terakhir membela United pada 5 November, dan sang bek sudah absen cukup lama karena mengalami cedera engkel, sementara Ibrahimovic terus berlatih keras untuk memastikan dirinya fit pasca mengalami masalah di bagian lutut.
Mourinho mengklaim kedua pemain itu masih butuh waktu sebelum bisa kembali tampil bersama tim utama, namun ia berharap mereka bisa bermain ketika United bertandang ke markas Sevilla di laga Liga Champions akhir bulan ini.
Pria 55 tahun mengatakan di MUTV: "Mereka berdua sudah kembali berlatih di atas lapangan, namun belum bergabung dengan anggota tim lainnya, jadi mereka masih butuh waktu untuk kembali bermain."
Jose Mourinho dan Eric Bailly
"Saya ingin meyakini bahwa menjelang Liga Champions, sekitar akhir bulan, mereka berdua akan kembali ke tim."
United akan bermain melawan Huddersfield Town dan Newcastle di Premier League, serta turun di Piala FA melawan The Terriers atau Birmingham City, sebelum melakoni lawatan ke Spanyol.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 2 Februari 2018 17:56
-
Liga Inggris 2 Februari 2018 08:30
-
Liga Champions 2 Februari 2018 03:17
Lichtsteiner Gantikan Howedes di Skuat Liga Champions Juventus
-
Liga Champions 1 Februari 2018 17:59
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:03
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...