Mourinho: Hazard Kecil, Namun Perkasa

Mourinho: Hazard Kecil, Namun Perkasa
Eden Hazard. (c) afp
Bola.net - Manajer Chelsea, Jose Mourinho, memuji kualitas Eden Hazard yang terus berkembang selama diasuhnya di Stamford Bridge.

Hazard tampil semakin impresif bagi The Blues musim ini. Ia pun menjadi salah satu aktor kunci kesuksesan Chelsea memuncaki klasmen EPL. Mourinho mengatakan, pemain Belgia itu bisa gemilang karena bermain dengan perasaan bahagia.

"Ia adalah pria yang bahagia di atas lapangan. Ia tak merasakan tekanan, ia tak merasakan tanggung jawab, ia hanya ingin menikmatinya. Ia bermain di menit pertama seperti ia bermain di menit ke-90, tak pedulikan hasil akhirnya, fantastis, tanpa tekanan dan itu perasaan yang bagus bagi saya," ujarnya pada situs resmi klub.

Mourinho menambahkan, selain kualitasnya yang semakin bertambah, fisik Hazard juga semakin kokoh.

"Pujian untuknya. Ia tak kehilangan spontanitasnya, tak kehilangan kebahagiaannya, tak kehilangan kreatifitasnya. Tak ada kualitasnya yang bagus yang hilang, namun ia justru menambahkan kualitas lainnya. Secara fisik, lihatlah dirinya. Ia pria yang kecil, namun sangat perkasa. Ia mencetak gol dengan kepalanya, meloncat dengan baik, ia kuat dalam menahan benturan dengan pihak lawan," tandasnya. (cfc/dim)