Mourinho: Fergie Tahu Saya Hanya Ingin Chelsea

Mourinho: Fergie Tahu Saya Hanya Ingin Chelsea
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho mengungkapkan bahwa dirinya sama sekali tak berpikiran dirinya merupakan kandidat pengganti Sir Alex Ferguson di awal musim lalu.

Ya, nama Mourinho memang sempat santer dikabarkan menjadi pilihan favorit Alex Ferguson sebagai penerusnya di Manchester United, sebelum akhirnya nama David Moyes yang muncul. Bahkan Mourinho sempat dirumorkan marah karena Fergie lebih memilih Moyes sebagai penerusnya.

Namun menurut Mourinho, dirinya sama sekali tak yakin bahwa Fergie memilihnya sebagai penggantinya. Pasalnya, sebelum Fergie memutuskan pensiun akhir musim lalu, Mourinho telah memberi tahu Fergie bahwa dirinya hanya ingin kembali ke Chelsea.

"Saya tak tahu apakah Sir Alex memikirkan nama saya untuk United atau tidak," ujarnya kepada The Sun.

"Intinya adalah, dia jelas tahu bahwa saya ingin ke Chelsea, saya berbicara dengannya setelah kami (Real Madrid) mendepak United di Liga Champions musim lalu, dan saya mengatakan kepadanya apa yang ingin saya lakukan, yakni ke Chelsea dan itu merupakan tujuan saya hengkang," tandasnya. (sun/dzi)