Mourinho Enggan Kritik Taktik West Brom

Mourinho Enggan Kritik Taktik West Brom
Jose Mourinho (c) ManUtd

Bola.net - - Manajer Manchester United Jose Mourinho mengaku tak mau melontarkan kritikan terhadap West Brom yang menerapkan taktik bertahan agar bisa mencuri satu poin di Old Trafford.

United menjamu West Brom di Old Trafford, Sabtu . Alih-alih mencetak tiga poin mereka cuma bisa bermain imbang 0-0 saja.

Setan Merah di laga ini tak bisa memainkan Zlatan Ibrahimovic. Dan sepertinya tanpa pemain asal Swedia itu mereka kesulitan membobol sang tamu yang unggul dalam postur fisik dan bermain bertahan.

Hasil imbang itu adalah hasil imbang ke delapan yang didapat oleh Setan Merah di kandangnya sendiri, dan ke 11 di musim ini. Hasil itu jelas membuat Mourinho kesal.

Meski demikian, ia menolak untuk melontarkan kritik pada tim asuhan Tony Pulis tersebut. Ia mengatakan sang lawan memang berhak main seperti itu agar bisa mencuri poin.

"Mereka bisa melakukannya. Saya tidak kritis akan hal itu," ujarnya seperti dilansir Sportsmole.

"Mereka datang untuk itu, jelas ya, tidak ada keraguan tentang hal itu. Jika Anda bertanya pada Tony, pasti ia akan memberitahu Anda hal itu, tapi saya tidak akan mengkritiknya," tegas Mourinho.

"Satu poi bagus untuk target mereka. Mereka solid di klasemen, mereka ingin mencoba untuk bisa finis di posisi 10 besar. Satu poin lagi di Old Trafford adalah hasil yang positif bagi mereka. Saya tidak kritis," tegasnya lagi.

(sm/dim)