Mourinho Enggan Disebut Jago Parkir Bus

Mourinho Enggan Disebut Jago Parkir Bus
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Label 'parkir bus' dalam dua musim terakhir seolah melekat erat pada klub Premier League, Chelsea yang dilatih oleh Jose Mourinho.

Namun, kendati kerap memasang taktik parkir bus dalam beberapa kesempatan, terutama saat melawan tim besar, rupanya Mou enggan jika dirinya diberi label pelatih yang jago dalam strategi parkir bus.

"Klub terbaik di sejarah La Liga, Real Madrid dengan 100 poin, 126 gol, tim dengan banyak kemenangan, banyak poin dan banyak gol. Siapa pelatihnya? Jose Mourinho yang suka bermain bertahan," beber The Spesial One, dilansir Daily Mail.

"Premier League. Rekor poin? Chelsea pada musim 2005-2006. Siapa pelatihnya? Jose Mourinho yang suka bermain bertahan," tambah Mou dengan gaya khasnya. [initial]