Mourinho Diminta Belanja Pemain Seperti Musim Lalu

Mourinho Diminta Belanja Pemain Seperti Musim Lalu
Jose Mourinho (c) AFP

Bola.net - - Mantan pemain Manchester United, Quinton Fortune mengatakan harapannya agar mantan timnya aktif di bursa transfer dan mendatangkan nama-nama besar seperti yang mereka lakukan pada musim panas lalu.

Musim lalu, Jose Mourinho mendatangkan empat nama besar untuk memperkuat skuat The Red Devils. Nama-nama seperti Paul Pogba, Zlatan Ibrahimovic, Eric Bailly dan Henrikh Mkhitaryan telah membangkitkan Setan Merah.

Dan musim panas ini, Mourinho sekali lagi dikaitkan dengan sejumlah pemain top dan diharapkan kembali melakukan pergerakan transfer brilian seperti musim panas lalu. Terlebih mereka akan tampil di Liga Champions musim depan.

"Mudah-mudahan, kami akan mendapatkan beberapa pemain bagus seperti yang kami dapatkan musim lalu," ujarnya.

"Paul Pogba, Zlatan Ibrahimovic, Eric Bailly dan Henrikh Mkhitaryan. Semua berkualitas tinggi dan kesepakatan dilakukan dengan sangat cepat. Mourinho sangat jelas pada pemain yang dia inginkan dan ini bagus untuk melihat mereka keluar dan mendapatkan mereka," sambungnya.

"Kami membuat mereka menyatu, dan ini butuh sedikit waktu. tapi mereka telah brilian, masing-masing dari mereka. Saya berharap kami akan memiliki musim panas yang sama, membawa wajah baru dan memperkuat klub," tandasnya.