Mourinho Diklaim Lebih Oke Dari Moyes dan Van Gaal

Mourinho Diklaim Lebih Oke Dari Moyes dan Van Gaal
Jose Mourinho (c) mufc

Bola.net - - Sebuah pujian diberikan Nemanja Vidic kepada Jose Mourinho. Vidic menilai manajer asal Portugal itu sudah melakukan pekerjaan yang lebih baik di Manchester United ketimbang dua pendahulunya, David Moyes dan Louis van Gaal.

Keputusan Sir Alex Ferguson pensiun di tahun 2013 menjadi bencana tersendiri bagi Manchester United. Mereka kesulitan untuk menantang gelar Premier League di era David Moyes dan Louis van Gaal.

Namun musim ini ada perkembangan yang bagus di tubuh MU. Di bawah asuhan Jose Mourinho, setan merah kini berada di peringkat 2 klasemen sementara EPL kendati mereka sudah dipastikan gagal meraih trofi bergengsi tersebut musim ini.

Vidic sendiri meyakini Mourinho sudah bisa dibilang sukses dengan membuat MU semakin baik musm ini. "Saya rasa kita sudah bisa membicarakan Manchester United musim ini setelah apa yang dia [Mourinho] lakukan musim lalu," buka Vidic kepada Sky Sports.

"Musim lalu mereka finish di peringkat enam dan musim ini mereka berada di peringkat kedua, jadi saya rasa ada perkembangan yang bagus. Jika anda membandingkan dengan masa David Moyes atau Louis van Gaal, jelas musim ini jauh lebih baik."

"Saya rasa dia datang ke klub ini ketika klub berada dalam kondisi yang buruk. Jadi ya, saya pikir dia sudah membuat United semakin berkembang." tutup eks bek tangguh United tersebut.