Mourinho: Diego Costa Sempat Frustrasi di Chelsea

Mourinho: Diego Costa Sempat Frustrasi di Chelsea
Diego Costa (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho mengungkapkan bahwa Diego Costa mengalami masa sulit dan mengalami frustasi. Hal itu tak terlepas dari sejumlah cedera yang dialami oleh pemain.

Bomber yang dibeli dari Atletico Madrid pada musim panas lalu ini tak mengalami masalah dalam mencetak gol. Dari 26 penampilan, Costa bisa mengumpulkan 20 gol. Ia pun bisa merasakan gelar juara Premier League dan Capital One Cup di musim pertamanya di Stamford Bridge.

Namun terlepas dari itu semua, pemain 26 tahun tersebut juga mengalami cedera yang harus menghentikan aksinya. Costa banyak masuk ruang perawatan di paruh kedua musim lalu.

"Diego [Costa] sangat frustrasi karena tiga bulan pada musim lalu ada dalam kondisi frustrasi dan masalah cedera yang dialami," ungkap Mourinho pada Mirror Football.

Musim depan Costa dipastikan akan menjadi andalan Jose Mourinho di lini depan bersanding dengan Radamel Falcao. Saat ini The Blues sedang menjalani aktivitas pra musim dan akan menghadapi laga uji coba melawan PSG, Rabu (29/7).   [initial]


 (mir/shd)