Mourinho: Chelsea Masih Bisa Lebih Dahsyat

Mourinho: Chelsea Masih Bisa Lebih Dahsyat
Mourinho anggap Chelsea bisa berkembang lebih dahsyat. (c) AFP
Bola.net - Chelsea muncul menajdi favorit utama dalam perebutan gelar Premier League musim ini. Penampilan The Blues dari pekan ke pekan selalu bagus dan nyaris tak menyisakan cela dalam permainannya.

Namun Jose Mourinho menegaskan bahwa ini bukan bentuk terbaik dari Chelsea. Mou mengatakan bahwa timnya masih bisa berkembang lebih bagus lagi di masa depan.

"Masih ada banyak hal yang akan muncul. Kami punya banyak tantangan, tapi tim ini punya potensi untuk menjadi lebih dahsyat. Saya sudah berpengalaman, saya tidak akan terbuai kemenangan dan tak akan menangisi kekalahan. Yang penting keseimbangan," tukas Mourinho kepada FIFA.com.

Mourinho menegaskan bahwa para pemainnya juga memiliki mentalitas yang sama. Pemain Chelsea sudah kuat mental, baik saat menang maupun ketika kalah.

"Para pemain saya juga mengikuti mentalitas ini. Kami tidak 'meloncat' setiap hari. Kami tidak akan menangis ketika mengalami kekalahan. Kami sangat stabil." [initial]

 (fifa/hsw)