Mourinho: Chelsea Butuh Wasit Berpengalaman

Mourinho: Chelsea Butuh Wasit Berpengalaman
Jose Mourinho. (c) AFP
Bola.net - Bos Chelsea, Jose Mourinho, mengaku tak sabar lagi untuk menghadapi ujian dari Stoke City di laga Premier League (23/12).

Mourinho juga menegaskan bahwa ia ingin melihat wasit tampil baik di pertandingan yang bakal digelar di Britannia Stadium dini hari nanti.

"Saya menyukai pertandingan nanti. Saya menyukainya, namun tidak masalah jika kami mendapat wasit yang mengerti apa artinya agresivitas, atau ketika agresivitas tersebut selesai dan ia mulai menjalankan aturan permainan. Tidak ada masalah sama sekali," tutur Mourinho pada reporter.

"Kami butuh wasit yang bagus, itu benar. Saya pikir kami butuh wasit yang bagus, dan sangat berpengalaman untuk bisa mengerti itu. Apa yang terjadi di kotak penalti kedua tim di pertandingan seperti ini butuh keputusan yang tepat," pungkasnya. [initial]

 (tfa/rer)