Mourinho Beberkan Kondisi Terakhir Drogba dan Zouma

Mourinho Beberkan Kondisi Terakhir Drogba dan Zouma
Jose Mourinho. (c) AFP
Bola.net - Bos Chelsea, Jose Mourinho, menepis anggapan bahwa Kurt Zouma dan Didier Drogba mengalami cedera parah usai tim menang 3-1 atas Derby County di Piala Liga (16/12).

Zouma harus dipapah keluar lapangan usai bertabrakan dengan Petr Cech. Sementara Drogba harus digantikan oleh Loic Remy di babak kedua akibat mengalami cedera engkel.

"Zouma baik-baik saja, ia hanya sedikit pusing dan sedikit mengeluarkan darah di mulutnya. Ia akan menjalani pemeriksaan dengan dokter, namun ia baik-baik saja," tutur Mourinho pada BBC.

"Didier Drogba mengalami masalah di engkel. Dengan mental yang ia miliki, saya percaya ia bisa mengatasi masalah itu sebelum pertandingan melawan Stoke City pekan depan," pungkasnya. [initial]

 (bbc/rer)