Mourinho Bantah Rotasi Pemain Lawan Chelsea

Mourinho Bantah Rotasi Pemain Lawan Chelsea
Jose Mourinho (c) AFP

Bola.net - - Jose Mourinho mengklaim Manchester United tidak mengistirahatkan para pemain mereka ketika menang atas .

Zlatan Ibrahimovic dan Henrikh Mkhitaryan duduk di bangku cadangan di laga itu, yang akhirnya dimenangkan Setan Merah 2-0.

Mourinho memberikan pujian istimewa pada Marcus Rashford, yang mencetak gol pembuka dan terus memberikan ancaman pada lini belakang The Blues selama 90 menit.

Rashford memanfaatkan umpan Ander Herrera untuk membawa timnya unggul di babak pertama. Herrera kemudian menggandakan keunggulan tuan rumah usai tembakannya membentur Kurt Zouma di paruh kedua.

Selebrasi pemain Manchester United.Selebrasi pemain Manchester United.

"Mungkin kami tidak mengistirahatkan pemain jelang tengah pekan ini, kami hanya memilih tim yang kami kira terbaik," tutur Mourinho di Sky Sports.

"Kami pergi ke Stamford Bridge di Piala FA dengan taktik serupa, pertandingan kami kontrol sepenuhnya dengan 11 pemain, hanya keputusan wasit yang membuat kami bermain dengan 10 orang pemain di babak kedua dan 10 menit di babak pertama, yang memberikan kesempatan Chelsea mendominasi."

"Kami tahu permainan seperti ini akan menyulitkan mereka."