Mourinho Bangga Investasinya Pada Schurrle Menuai Sukses

Mourinho Bangga Investasinya Pada Schurrle Menuai Sukses
Andre Schurrle saat masih membela Chelsea. (c) afp
Bola.net - Jose Mourinho mengaku bahagia investasinya pada seorang Andre Schurrle berjalan sukses. Ia juga tak lupa mendoakan agar penyerang tersebut sukses di Wolfsburg.

Pergerakan Chelsea di bursa transfer musim dingin ini memang kembali menuai pujian dari banyak pihak. Pasalnya, mereka berhasil melepas Schurrle dengan bandrol sekitar 22 juta Pounds. Padahal, sebelumnya ia dibeli dari Bayer Leverkusen dengan harga 18 juta Pounds saja.

The Blues jelas mendapat untung dari transfer itu dan akhirnya bisa mendatangkan Juan Curadrado. Dalam konferensi pers jelang laga kontra Aston Villa Sabtu (07/01) besok, Mourinho menyempatkan diri untuk membahas masalah transfer Schurrle tersebut.

"Schurrle adalah pemain yang sangat kami sukai, namun sisi bisnisnya sangatlah bagus. Kami senang dengan apa yang telah ia berikan pada kami. Kami senang dengan investasi yang telah kami tanamkan pada dirinya dan keuntungan yang kami dapatkan di bursa transfer kali ini," ujar Mourinho seperti dilansir situs resmi klub.

The Happy One pun tak lupa untuk mendoakan Schurrle agar sukses dalam berkarir bersama klub barunya di Bundesliga.

"Semoga kami telah menjadikannya pemain yang lebih baik dan semoga saja ia bisa sukses di masa depan karena kami sangat menyukai dirinya," seru Mourinho. [initial]

 (cfc/dim)