Mourinho: Ballon d'Or Buruk Bagi Sepakbola

Mourinho: Ballon d'Or Buruk Bagi Sepakbola
Ballon d'Or buruk bagi sepakbola? (c) AFP
Bola.net - Polemik seputar penghargaan pemain terbaik dunia yang lebih dikenal dengan nama Ballon d'Or kembali menjadi topik hangat yang juga ikut memancing reaksi manajer Chelsea, Jose Mourinho.

Ahli strategi asal Portugal tersebut menyatakan obsesi yang dimiliki para pemain serta klub akan penghargaan bola emas ini bukanlah sesuatu yang sehat alias menguntungkan.

"Trofi semacam ini, Ballon d'Or, tidak baik untuk sepakbola. Itulah sebabnya saya tidak peduli akan hal tersebut." ujar Mourinho kepada para reporter.

"Terkadang sepertinya kita sedang mencari pemain bintang, kita mencari beberapa orang yang lebih penting dari lainnya. Dan itu bukanlah budaya yang kita inginkan di klub ini (Chelsea)." lanjutnya.

The Blues sendiri memiliki dua pemain yang masuk dalam nominasi Ballon d'Or 2014 ini, yakni Eden Hazard serta Cesc Fabregas. Nominator akan dikerucutkan menjadi tiga nama pada awal Desember mendatang. [initial]

  (gl/pra)