Mourinho Anggap Skuat Chelsea Musim Ini Lebih Baik

Mourinho Anggap Skuat Chelsea Musim Ini Lebih Baik
Jose Mourinho. (c) AFP
Bola.net - Manajer Jose Mourinho tampaknya cukup puas dengan kedalaman skuat yang dimiliki Chelsea saat ini. Ia menganggap skuat The Blues musim ini lebih baik ketimbang musim lalu.

Chelsea memang tampil sensasional di awal musim dengan menyapu bersih empat kemenangan di Premier League. Bahkan sang bomber utama Diego Costa sudah mencetak tujuh gol sejauh ini.

"Saya tidak mau membandingkan skuat, tapi skuat kami lebih baik ketimbang musim lalu karena kami sudah punya solusi. Kami punya keseimbangan tim yang bagus," ucap Mourinho saat konferensi pers.

Chelsea sendiri akan menemui lawan berat akhir pekan ini saat melawat ke markas Manchester City. Dan Mourinho juga sudah menyatakan bahwa Costa akan diturunkan sejak menit awal di Etihad Stadium.[initial]

 (if/ada)