Mourinho Anggap Juara COC Tak Ada Efeknya ke Premier League

Mourinho Anggap Juara COC Tak Ada Efeknya ke Premier League
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Manajer Chelsea, Jose Mourino memberikan pendapat mengenai keberhasilan timnya menjuarai Capital One Cup akhir pekan lalu. Menurut pria asal Portugal ini, kesuksesan di turnamen tersebut tak memiliki dampak yang signifikan dalam memotivasi The Blues bersaing di Premier League.

Saat ini Chelsea masih memimpin lima poin dari Manchester City di puncak klasemen, namun mereka masih memiliki satu laga lebih banyak ketimbang sang rival. Dengan potensi selisih maksimal delapan poin dengan The Citizens, Mourinho tetap merasa bahwa timnya masih belum aman untuk meraih gelar juara.

"Saya tidak berpikir bahwa seandainya kami kalah di final Capital One Cup, maka kami akan merasakan dampak negatif di Premier League. Dengan pandangan yang sama, kesuksesan menjadi juara tidak lantas membuat kami serasa di surga dan mendapatkan keuntungan di liga," ungkap Mourinho seperti dilansir situs resmi klub.

"Kami punya surplus lima poin, jumlah yang tidak terlalu banyak untuk ukuran kompetisi ini. Bukan hanya hasil kami yang menentukan, namun perjalanan rival juga memegang peranan. Bisa saja sebuah tim tampil fantastis namun gagal juara, hanya karena ada tim lain yang lebih bagus dari mereka."[initial]

 (cfc/mri)