
Bola.net - - Jose Mourinho tampaknya memanfaatkan kekalahan MU dari Juventus sebagai stimulus untuk mendapatkan pemain-pemain yang lebih baik dalam skuatnya. Dia mengakui level Juve jauh lebih baik dari MU karena komposisi skuat yang dipenuhi pemain hebat.
Rabu (24/10) dini hari WIB, MU menyerah 0-1 saat menjamu Juventus di Old Trafford pada matchday 3 Grup H Liga Champions 2018/19. Permainan MU kalah kelas dari Juve, baik dalam urusan menyerang maupun bertahan.
Mourinho tak mau berdalih, dia mengakui Juventus sebagai tim yang lebih baik karena terus memperkuat skuat dalam beberapa tahun terakhir. Dia merasa MU memang belum layak bersaing dengan Juve.
Advertisement
Uniknya, Mourinho sepertinya mengirim sindiran pada manajemen MU setelah kekalahan ini. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Masih Jauh
Menukil Manchester Evening News, saat ditanya seberapa jauh jarak MU dari Juventus, Mourinho menjawab: "Sedikit jauh."
Dia memuji Juventus sebagai tim yang tak pernah lelah mengembangkan kekuatan skuat dalam beberapa tahun terakhir. Ambisi MU masih belum seperti Juve.
"Juventus adalah jawara [Serie A] untuk tujuh tahun, saya kira tujuh tahun beruntun, dua final Liga Champions dalam empat atau lima tahun terakhir dan mereka tetap tak bahagia dengan itu, mereka ingin lebih, ingin lebih."
Treble
Rasa lapar dan gairah itulah yang tak bisa ditemukan Mourinho pada MU. Dia memuji Juventus yang terus mendatangkan pemain-pemain terbaik untuk mewujudkan mimpi mereka, yakni meraih treble winners.
"Mereka sudah punya Higuain, Mandzukic, Dybala, mereka masih ingin lebih lagi. Mereka ingin Ronaldo. Mereka sudah puna Barzagli, Chiellini, Rugani, mereka tak puas, mereka ingin lebih, mereka ingin Bonucci. Dan mereka mendatangkan pemain-pemain terbaik di dunia."
"Jadi, klub besar dengan sejarah besar tetapi juga dengan hasrat besar untuk mendapat masa depan yang lebih baik dan mereka memberikan segalanya untuk menang," sambungnya.
"Tak hanya Liga Champions, saya pikir mereka ingin meraih treble, itulah yang mereka inginkan."
Berita Video
Manchester United menelan kekalahan 0-1 kala menjamu Juventus di Old Trafford dalam laga ketiga Grup H Liga Champions, Rabu (24/10/2018) dinihari WIB.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 23 Oktober 2018 20:51
Mourinho Tahu Seberapa Besar Keinginan Ronaldo untuk Kalahkan MU
-
Liga Champions 23 Oktober 2018 20:19
Ketika Fans Juve Lebih Menghargai Mourinho Ketimbang Fans Chelsea
-
Liga Champions 23 Oktober 2018 18:40
Tandang ke Old Trafford, Giorgio Chiellini Tidak Sabar Hadapi Paul Pogba
-
Liga Champions 23 Oktober 2018 18:24
Jelang Duel Lawan MU, Allegri Puji Ronaldo Sebagai Striker Terbaik Dunia
-
Liga Champions 23 Oktober 2018 18:20
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...