Mourinho Acungi Jempol untuk Permainan Blackburn

Mourinho Acungi Jempol untuk Permainan Blackburn
Jose Mourinho (c) AFP

Bola.net - - Jose Mourinho berkeras bahwa Blakcburn memberikan Manchester United lebih dari sekedar pertandingan yang bagus di babak V Piala FA.

Danny Graham sempat membuat tuan rumah unggul cepat. Namun Marcus Rashford menyamakan kedudukan, sebelum Zlatan Ibrahimovic mencetak gol kemenangan 2-1 di laga semalam.

Dan Mourinho berkeras bahwa tim lawan sudah menunjukkan perlawanan yang amat bagus.

Zlatan Ibrahimovic rayakan golnya ke gawang Blackburn.Zlatan Ibrahimovic rayakan golnya ke gawang Blackburn.

"Apakah mereka memberikan kami laga yang bagus? Lebih dari bagus, mereka memberikan kami laga sulit, selamat untuk mereka. Mereka amat berani dan kuat. Mereka memiliki pemain yang bagus, untungnya kami menunjukkan sikap yang benar," tutur Mourinho di Express.

"Untuk waktu yang cukup lama, anda tidak bisa katakan tim mana yang lebih kuat, mereka brilian. Jika mereka bermain seperti itu di Championship mereka punya kans besar untuk bertahan. Kami kemasukan gol yang brilian. Pergerakan dan tembakannya amat bagus, hal itu tidak mempengaruhi individu kami. Kami terus stabil dan mencetak gol yang hebat."

"Southampton sekarang tidur, makan, dan istirahat dan berlatih jelang final Piala Liga dan kami masih harus memainkan tiga laga yang sulit. Ini amat sulit untuk kami, namun untuk alasan yang bagus."