Mou Ingin Perbaiki Chelsea Yang Sempat 'Rusak'

Mou Ingin Perbaiki Chelsea Yang Sempat 'Rusak'
Mou ingin satukan keluarga Chelsea. (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho berniat untuk memperbaiki keluarga Chelsea yang sempat 'rusak' pada musim lalu. Ia percaya bisa mengembalikan kesatuan seluruh elemen Chelsea yang sempat terpecah.

Chelsea mengalami turbulensi musim lalu ketika Roman Abramovich memecat Roberto Di Matteo dan menunjuk Rafael Benitez sebagai pengganti. Benitez mendapat penolakan dari banyak fans Chelsea meski pada akhirnya mampu membuktikan diri dengan memenangkan gelar juara Liga Europa.

"Saya ingin semua elemen Chelsea menjadi satu keluarga. Pada momen-momen tertentu musim lalu sistem keluarga ini terlihat rusak. Saya ingin semua pemain Chelsea mendapat dukungan," jelas Mourinho kepada The Sun.

Mou menambahkan bahwa ia ingin agar para suporter memberikan kepercayaan baik ketika Chelsea tengah menang atau kalah.

"Saya ingin semuanya tetap bersama saya dalam setiap momen. Saat senang atau susah, home dan away dan ketika kami menang atau kalah. Saya harap semuanya mendukung Chelsea," imbuh The Happy One. [initial]

Alonso: Mourinho Selalu Respek Kepada Pemain (tdm/hsw)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR