Mou: Datangkan Fabregas Itu Perkara Mudah

Mou: Datangkan Fabregas Itu Perkara Mudah
Cesc Fabregas. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho, mengaku ia sama sekali tidak merasa kesulitan mendatangkan Cesc Fabregas ke Stamford Bridge di musim panas ini.

Sebelumnya, banyak pihak menyebut Fabregas akan condong kembali ke klub lamanya, Arsenal. Namun hal tersebut dibantah dengan tegas oleh The Special One, dalam satu wawancara yang dimuat oleh Inside Spanish Football belum lama ini.

"Arsenal punya kesempatan untuk mencegah kami melakukannya (mendatangkan Fabregas), namun saya pikir ia sendiri tidak terbuka akan hal tersebut," tutur Mourinho.

"Saya pikir ia amat sangat, tertarik untuk pergi ke klub kami, jadi secara keseluruhan ini merupakan tugas yang mudah untuk diri saya," pungkasnya.

Fabregas sebelumnya bermain di Spanyol, bersama Barcelona. [initial]


 (isf/rer)