Moses Sebut Conte Lebih Perhatian Ketimbang Mourinho

Moses Sebut Conte Lebih Perhatian Ketimbang Mourinho
Victor Moses (c) AFP
- Gelandang , Victor Moses, mengungkapkan bahwa Antonio Conte lebih perhatian dan lebih perduli pada para pemainnya ketimbang Jose Mourinho.


Moses gabung Chelsea sejak tahun 2012 lalu. Namun ia kesulitan untuk masuk skuat inti The Blues. Ia pun akhirnya justru dipinjamkan ke klub-klub lain seperti Liverpool, Stoke City, dan West Ham.


Namun di musim ini, ia kerap dipercaya oleh Conte untuk tampil di skuat utama The Blues. Moses lantas ditanya terkait perbedaan Mourinho dan Conte. Ia lantas menjelaskan bahwa Conte lebih perhatian pada para pemainnya.


"Ia sangat berbeda karena ia datang ke klub dan menunjukkan kepada bahwa ini lebih dari sekedar sepakbola. Ia peduli pada para pemain secara individu. Manajer tidak pernah membicarakannya dengan saya (soal transfer ke klub lain), jadi saya tahu saya akan tinggal dan bermain di sini musim ini,” ujarnya pada The Nation.


"Ia hanya berkata kepada saya, 'Tahukah kamu, Kamu adalah seorang pemain yang bagus dan saya hanya ingin Anda untuk terus menikmati permainan Anda. Ia ingin tahu apa yang kita makan dan ia selalu ingin kami berada di gym untuk mencegah kami mengalami cedera,” terangnya. [initial]


 (tnt/dim)