Moses: Menyenangkan Bermain Bersama Pedro

Moses: Menyenangkan Bermain Bersama Pedro
Pedro Rodriguez (c) AFP

Bola.net - - Wingback Chelsea, Victor Moses baru-baru ini memuji permainan rekan setimnya, . Moses menilai Pedro punya kemampuan yang luar biasa sehingga sangat menyenangkan bisa bekerja sama dengannya.

Pedro dan Moses sendiri mengalami perubahan nasib saat Conte memutuskan untuk memainkan skema tiga bek pada timnya. Kedua tim bermain sangat baik di sisi kanan Chelsea sehingga performa The Blues melejit di ajang EPL baru-baru ini.

Moses sendiri percaya bahwa ia sangat menikmati bekerja sama dengan Pedro yang ia nilai merupakan pemain yang fantastis. "Kami telah bekerja sangat keras di sesi latihan untuk meningkatkan kerja sama kami," beber Moses kepada website resmi Chelsea.

"Pedro telah bermain dengan sangat baik, ia sudah menyesuaikan diri dengan Premier League dan ia sangat memahami permainan. Ia menikmati permainannya dan ia mencetak beberapa gol dan membantu pertahanan kami juga."

"Saya suka bermain dengan Pedro, kami punya pemahaman yang baik satu sama lain dan itu membantu performa kami di tim. Ia adalah pemain yang hebat dan ia sudah memenangkan segalanya, sehingga saya harus menghormati pencapaiannya. Para fans sangat menyukai permainannya dan kami bahagia dengannya." tandas mantan pemain Wigan Athletic tersebut.