
Bola.net - - Kapten Leicester City, Wes Morgan mengungkapkan bahwa dirinya tahu ketertarikan AS Roma pada Riyad Mahrez. Namun dia berharap winger Aljazair tersebut bertahan.
Seperti sudah diketahui, AS Roma memang disebut menjadikan nama Mahrez sebagai target utama mereka di musim panas ini. Mahrez digadang-gadang sebagai pengganti ideal untuk posisi Mohamed Salah yang pergi bergabung dengan Liverpool.
Namun sejauh ini tawaran AS Roma tak benar-benar diterima Leicester. Bahkan kabar terbaru menyebut bahwa tawaran paling anyar Giallorossi senilai 35 juta euro telah ditolak oleh oleh The Foxes, meskipun kabarnya Mahrez telah mengatakan keinginannya untuk pergi musim panas ini.
"Telah diperkirakan bahwa klub-klub besar akan mengejar pemain terbesar kami. Di penghujung hari dia masih bersama kami. Dia masih pemain Leicester dan hanya itu yang penting. Kami tak bisa memikirkan apa yang bisa terjadi atau kemana dia pergi," ujarnya.
"Di tempat latihan kami semua berlatih bersama dan saya harus katakan adalah bahwa sikapnya hebat. Dia belum menunjukkan bahwa dia marah atau kesal atau kehilangan kontrol diri. Dia datang dan bekerja keras," sambungnya.
"Kami semua ingin Mahrez bertahan, tapi siapa yang tahu apa yang akan terjadi," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 7 Agustus 2017 12:26
-
Liga Inggris 7 Agustus 2017 11:49
-
Liga Italia 7 Agustus 2017 10:45
-
Liga Italia 6 Agustus 2017 08:33
-
Liga Italia 6 Agustus 2017 06:24
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...