Moreno Lebih Suka Klopp di Liverpool Timbang Rodgers

Moreno Lebih Suka Klopp di Liverpool Timbang Rodgers
Alberto Moreno (c) AFP
- Bek kiri , Alberto Moreno, mengungkap bahwa ia tidak terlalu senang dengan minimnya kesempatan bermain yang ia dapat di bawah asuhan Brendan Rodgers.


Pemain Spanyol berusia 23 tahun tak banyak diturunkan oleh manajer Irlandia Utara di awal musim ini,.


Namun hal tersebut berubah sejak Jurgen Klopp datang ke Anfield dan Moreno mengaku gembira dengan fakta ini.


"Saya mungkin merasa Brendan tak terlalu percaya saya, hal itu terlihat jelas dari awal musim. Ia memberi tahu saya bahwa saya telah berlatih keras, namun saya tidak bermain di lima atau enam laga," jelas Moreno pada reporter.


"Memang benar hal tersebut membuat saya marah. Namun saya tak pernah berpikir ingin pergi. Saya merasa saya sudah berlatih dengan baik, namun saya tidak bermain. Itulah yang membuat saya tak penah bisa menghilangkan pikiran mengapa dari awal saya tak pernah mendapat kesempatan." [initial]


 (sm/rer)