Monaco Bocorkan Transfer Coutinho ke Barcelona

Monaco Bocorkan Transfer Coutinho ke Barcelona
Philippe Coutinho (c) AFP

Bola.net - - Sebuah sumber orang dalam diklaim meyakini bahwa sudah mencapai kesepakatan dengan terkait penjualan Philippe Coutinho.

The Reds, sebagaimana dilansir oleh Le 10 Sport, sudah berhasil memaksa Barcelona untuk menyamai rekor transfer mereka dengan memasang bandrol 160 juta euro.

Coutinho sendiri disebut sudah menyepakati kontrak secara pribadi dengan Barca, yang kabarnya berdurasi lima tahun. Hanya tinggal ada beberapa detail yang perlu diselesaikan antara kedua klub sebelum transfer bisa diumumkan resmi.

Laporan yan beredar di Prancis meyakini bahwa Liverpool sudah siap melepas sang pemain ke Barcelona, mengingat mereka kini tengah menjalankan negosiasi dengan AS Monaco untuk mendapatkan Thomas Lemar.

Thomas LemarThomas Lemar

Lemar sendiri rencananya akan dihadirkan di Anfield guna menggantikan posisi Coutinho. Sebelumnya manajer Jurgen Klopp gagal merekrut winger Prancis itu di bursa Agustus silam.

Namun menariknya, bos AS Monaco, Leonardo Jardim, belum lama ini menegaskan takkan ada satu pun pemainnya yang keluar di bursa musim dingin ini.

"Monaco tak punya kebiasaan menjual pemain bintang di musim dingin, itu bagian dari strategi kami," tegas Jardim.