
Bola.net - Sebuah kabar baik datang bagi Liverpool. Dua pemain mereka, Mohamed Salah dan Andrew Robertson berpotensi turun saat The Reds berhadapan dengan Crystal Palace di akhir pekan nanti.
Pada akhir pekan ini, Liverpool akan kembali beraksi di ajang Premier League. Kali ini mereka akan berhadapan dengan Crystal Palace di pekan ke-13 EPL.
Beberapa hari terakhir, beredar kabar Liverpool tidak bisa menurunkan skuat terbaik mereka di laga ini. Mohamed Salah dan Andrew Robertson diperkirakan absen karena mengalami masalah cedera.
Advertisement
The Mirror mengklaim bahwa kabar itu tidak benar. Kedua pemain itu disebut berpeluang untuk bermain di partai tersebut.
Simak situasi kedua pemain kunci Liverpool itu di bawah ini.
Sudah Berlatih
Laporan tersebut mengklaim bahwa Salah dan Robertson nampaknya sudah mulai pulih dari cedera mereka.
Kedua pemain itu tercatat mengikuti sesi latihan Liverpool pada hari Jumat (22/11) ini. Keduanya tidak berlatih terpisah dari skuat The Reds.
Untuk itu ada kemungkinan yang cukup besar bahwa kedua pemain ini akan bermain di pertandingan besok.
Masih Dipantau
Namun tim pelatih Liverpool belum memutuskan apakah kedua pemain ini bakal langsung bermain di skuat The Reds pada laga tersebut.
Jurgen Klopp diberitakan ingin melihat performa kedua pemain tersebut di sesi latihan. Ia ingin melihat apakah kedua pemain itu memungkinkan untuk tampil.
Klopp sendiri diberitakan enggan mengambil resiko dan ia hanya akan memainkan keduanya jika kondisi mereka benar-benar fit.
Poin Penuh
Liverpool sendiri menargetkan poin penuh saat bertandang ke Selhurst Park di akhir pekan nanti.
Mereka bertekad untuk menjaga selisih jarak dengan tim-tim pesaingnya di puncak klasemen.
(The Mirror)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 November 2019 22:37
-
Liga Inggris 21 November 2019 18:04
-
Liga Inggris 21 November 2019 14:00
-
Liga Inggris 21 November 2019 13:42
Mane Jelaskan Kenapa Klopp Pantas Disebut Pelatih Terbaik di Planet Bumi
-
Liga Inggris 21 November 2019 10:48
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...