Mkhitaryan: Saya Merasa Bebas di United

Mkhitaryan: Saya Merasa Bebas di United
Henrikh Mkhitaryan (c) MUFC

Bola.net - - Henrikh Mkhitaryan mengatakan pada SFR Sport bahwa ia merasa 'bebas' di Manchester United, usai membantu timnya menang 3-0 atas Leicester City pekan lalu.

Mkhitaryan mencetak gol pertama United dan juga memberikan assist yang berbuah gol ketiga dari Juan Mata, sekaligus mematikan United kini hanya terpisah dua angka dari posisi empat besar.

Gol tersebut merupakan gol kelima sang pemain dalam 11 penampilan kompetitifnya, sejak dimasukkan kembali ke tim utama oleh manajer Jose Mourinho.

Henrikh MkhitaryanHenrikh Mkhitaryan

"Saya merasa bebas, karena kami bermain amat bagus," tutur Mkhitaryan.

"Saya mendapat bantuan dari semua sisi. Dari sisi sayap, dari belakang, dari depan bersama Ibra. Saya merasa amat baik, kami memainkan sepakbola yang bagus, kami tahu apa yang harus kami lakukan, jadi saya merasa amat baik."

Mkhitaryan, yang dibeli dari Borussia Dortmund di musim panas, sempat tidak masuk tim utama United selama kurang lebih dua bulan di musim kompetisi kali ini.

Namun Mourinho berkeras bahwa itu ia lakukan untuk melindungi sang pemain, yang ia anggap masih belum siap untuk merasakan kerasnya atmosfer Premier League.