Mkhitaryan Ngotot Anggap Dirinya Sukses di MU

Mkhitaryan Ngotot Anggap Dirinya Sukses di MU
Henrikh Mkhitaryan kala masih membela Manchester United (c) ManUtd

Bola.net - - Gelandang serang Henrikh Mkhitaryan menganggap dirinya tetap sukses di Manchester United meskipun akhirnya tersisih dari tim utama di musim kedua sebelum dilepas ke Arsenal.

Mkhitaryan didatangkan United dari Borussia Dortmund pada musim panas 2016 lalu dengan nilai transfer mencapai sekitar 30 juta poundsterling.

Di musim pertamanya, kapten timnas Armenia itu tampil cukup impresif dengan menyumbang 11 gol dari 41 laga di semua kompetisi. Penampilan ini juga dilengkapi dengan raihan tiga gelar, yakni Community Shield, EFL Cup dan Liga Europa.

Namun performa Mkhitaryan merosot drastis di musim keduanya di Old Trafford. Meski demikian, secara keseluruhan pemain 29 tahun itu menyebut dirinya sukses bersama Setan Merah.

"Saya pikir saya meninggalkan kesan bagus di Manchester, meski saya mengalami kesulitan. Kami memenangi tiga trofi dalam satu setengah tahun, tak setiap klub bisa melakukannya," ujar Mkhitaryan kepada SFR Sport.

"Kami memenangi final Liga Europa, saya mencetak gol. Jika orang berkata bahwa saya tak cukup sukses itu adalah pendapat mereka, tapi saya bisa katakan bahwa saya meraih banyak kesuksesan di klub," tambahnya.

Usai pindah ke Arsenal, Mkhitaryan seakan kembali menemukan performa terbaiknya. Pekan lalu Mkhitaryan sukses mengantar The Gunners mengalahkan Everton dengan menyumbang tiga assist.