Milner Puji Kapten Baru Liverpool

Milner Puji Kapten Baru Liverpool
Jordan Henderson (c) AFP
Bola.net - Gelandang James Milner tak sungkan memberikan pujian kepada kapten baru Liverpool yang baru ditunjuk, Jordan Henderson. Milner menyebut Henderson mempunyai karakter yang kuat untuk menjadi seorang pemimpin.

Henderson bergabung ke Anfield setelah didatangkan dari Sunderland pada tahun 2011 lalu. Di musim depan, pemain berusia 25 tahun itu akan mengemban tugas baru sebagai kapten tim usai Steven Gerrard pergi meninggalkan The Reds.

"Jordan pemain bagus, Anda bisa melihat peningkatannya dalam beberapa tahun terakhir. Kemampuannya hanya akan meningkat dan kekuatan mentalnya terus terasah hingga sekarang menyambar ban kapten Liverpool," kata Milner di situs resmi klub.

"Karakter Jordan di kamar ganti sangat kuat. Dia pantas menjadi kapten dan akan menjadi pemimpin hebat. Semua pemain pasti ingin beraksi dengan pemain terbaik dan saya cukup beruntung bisa mencicipi pengalaman itu. Liverpool punya sederet pemain istimewa yang ditambah sejumlah pemain muda berbakat."[initial]

 (lfc/ada)