Milner Keder Hadapi Atmosfer Anfield

Milner Keder Hadapi Atmosfer Anfield
James Milner (c) AFP
Bola.net - Gelandang Manchester City, James Milner mengaku gentar dengan atmosfer Anfield, kandang Liverpool. Pernyataan tersebut dikemukakan jelang laga big match yang melibatkan kedua tim akhir pekan ini (13/04).

Laga ini memiliki makna krusial dalam perebutan gelar juara Premier League musim ini, mengingat baik The Citizens maupun The Reds sama-sama berpeluang besar memenangkan kompetisi. City saat ini bertengger di urutan ketiga klasemen dengan 70 poin, berselisih empat angka dari Liverpool yang duduk di puncak namun telah memainkan dua laga lebih banyak.

"Peluang juara masih ada di tangan kami sendiri, karena jika kami memenangkan seluruh tujuh laga tersisa maka kami akan menjadi juara. Namun Liverpool juga menjadi unggulan karena saat ini berada di posisi teratas dan juga telah memainkan laga lebih banyak. Bagi saya, mereka tetap favorit juara," ungkap pria 28 tahun ini kepada The Sun.

"Tak pernah mudah menjalani laga tandang di Anfield. Ditambah lagi Liverpool saat ini bermain sangat baik dan menguasai klasemen. Jangan lupakan pula jumlah gol yang mereka cetak sejauh ini. Liverpool benar-benar terbang saat ini dan terlihat sangat kuat."[initial]

 (ts/mri)