Milner Berharap Bisa Comeback di Laga Lawan City

Milner Berharap Bisa Comeback di Laga Lawan City
James Milner (c) AFP
- Wakil Kapten , James Milner, berharap cederanya lekas pulih dan ia bisa segera kembali berlaga di pertandingan lawan Manchester City.


Saat ini, Milner memang harus menepi lantaran hamstring-nya bermasalah. Ia pun terpaksa ditarik keluar dari skuat timnas Inggris yang akan berlaga lawan Spanyol pada akhir pekan ini.


Milner pun berharap cederanya itu tak berlangsung lama. Gelandaag 29 tahun itu berharap dirinya bisa merumput kembali saat Liverpool bentrok dengan Man City pada akhir pekan ini.


"Cedera ini harusnya pulih tak lama lagi dan semoga saja saya akan bisa segera kembali di laga berikutnya. Namun saya masih harus menunggu dan melihat situasinya dulu," ujar Milner pada situs resmi The Reds.


"Anda tak akan pernah bisa menduga kapan seorang pemain akan bisa pulih dari cederanya karena ini adalah cedera hamstring dan cedera itu selalu menyulitkan dan sedikit sulit diprediksi. Namun semoga saja saya bisa segera baik-baik saja. Ini memang mengecewakan, namun hal-hal seperti ini terjadi dan semoga saja saya bisa segera kembali merumput," tegasnya. [initial]


 (lfc/dim)